Posts

Showing posts from October, 2022

Pluviophile

Aku suka musim hujan. Air hujan menyegarkan pikiran dan menenangkan jiwa. Tidak ada yang sia-sia dari air hujan. Dulu saat masih kecil aku sering sekali hujan-hujanan. Ibuku sering mengeluh bajuku sulit dicuci karena kain yang basah bercampur tanah memerlukan kerja ekstra. Dulu keluarga kami tidak pakai mesin cuci. Tinggal di Gunungpati yang bertanah latosol harus siap dengan segala kerepotannya saat musim hujan tiba: Tanah jenis ini berwarna merah dan lengket, yang membuatmu kerepotan saat berjalan atau mengendarai roda dua setelah hujan; semut api (yang kecil tapi gigitannya masya Allah) harus bermigrasi ke permukaan karena di dalam terlalu lengket bagi para koloni; umput dan tanaman liar lain pun lekas tumbuh dan tinggi di musim basah; dan sebagainya. Musim hujan meneduhkan dan membekukan. Sebagian orang melihat musim hujan dengan sedikit kekesalan. Pengusaha makanan malam akan lebih sering kesepian di musim ini, sebab orang-orang lebih memilih meringkuk menahan lapar sampai tertid

Disiplin Diri

Saat keterlibatanmu membangun sistem bak gayung tak bersambut, yang tersisa hanya disiplin. Lebih dari setengah tahun sepulangku dari Australia, semangat untuk tetap membawa mentalitas bangsa barat ini masih membara. Namun sampai kapan bara ini akan terus menyala, aku tak tahu. Jadwal wawancara yang 'ngaret', jam buka kantor yang 'molor', antrian di lampu lalin yang semrawut, dan bejibun ketidakdisiplinan lain yang lama-lama tidak hanya harus aku maklumi, tapi juga harus aku imbangi. "Sepertinya kamu masih terbawa kebiasaan di sana, ya?" sergah seorang kawan yang melihatku gusar menyikapi tak kunjung munculnya narasumber. Sebenarnya bukan sejak di Negeri Kanguru saja aku mencoba disiplin. Mungkin sejak 2017 aku mengurangi hal-hal tak perlu, seperti tidur sampai larut. Mencoba rajin ke mesjid setiap subuh membuatku rutin tidur lebih awal dan dari sana segala sesuatunya seperti mengatur dengan sendirinya: sarapan dan mandi sebelum jam 9 WIB, ke mesjid setiap ada